Blog : Media untuk Mengupgrade Diri dan Memupuk Mimpi


Desember 2012 – September 2015.
 
Nyaris tiga tahun aku mengenal dunia blogging. Dengan semua ups and downs-nya. Kebanyakan down. Bahkan aku pernah hiatus ngeblog cukup lama dikarenakan sok punya kesibukan di dunia nyata. 

Masa Kecil, Masa Penuh Warna : Dari Abu-abu Kelabu hingga Warna-Warni Secantik Pelangi


November 2015 ini, aku genap berusia 22 tahun. Masa kecil semakin tertinggal di belakang. Namun warna abu-abu nan kelabu hingga warna warni secantik pelangi yang pernah aku nikmati di masa kecil masih teringat jelas. Bahagia sekaligus menyimpan kesedihan. Tak apa. Bukankah itu adalah bentuk keadilan dalam kehidupan? 

Cerita di Balik Blog : Blogger Gado-gado Mencoba Menciptakan Peluang


Mengingat kali pertama menjadi blogger selalu manis. Karena lewat blog, aku menemukan hal-hal baru, pengalaman baru, teman baru dan ilmu-ilmu baru yang dulunya terlihat ribet sekali. Tapi ternyata ketika memasrahkan diri untuk learning by doing, ndak ada yang terlalu susah untuk dikerjakan. Kuncinya hanya niat dan action

Di penghujung tahun 2012 menjadi titik awal perjalanan ngeblogku. Hampir 3 tahun. Masih balita dan tentunya masih sangat perlu perbaikan di sana sini. Dengan segala up and down -nya, aku beruntung bisa bertahan hingga sejauh ini.

Asyiknya Menabung Bersama Cermati


“Ntan, udah nyaris 2 tahun kerja nih, udah punya tabungan berapa? Udah bisa beli apa aja?” 
 
Deg!

Pertanyaan model begitu rasanya horor banget. Ya gimana nggak, pusing jawabnya. Jangankan buat nabung atau buat beli sesuatu yang bernilai besar, buat bertahan hidup dari tanggal 1 hingga 30 (parahnya sih sampai 31) susahnya minta maaf ampun. Kadang ngutang sana sini. Jadi pas gajian, uangnya udah keburu dibobol buat bayar hutang. Hiks.