“Ma, arti
nama Intan apa sih? Kadang suka bete nulisnya, panjang bener.”
Mama tergelak.
“Rencananya,
dulu nama kamu itu Fitri. Tapi opa nggak setuju. Katanya nama Intan lebih cocok
sama kamu.”
“Kok?”
“Opa bilang,
pas gede, kamu bakal jadi anak yang berkemauan keras, berharga, bersinar di
manapun kamu berada.”
Aku nyengir. Nggak jadi protes. Sejak hari
itu aku menghentikan menyingkat nama di buku tulis dengan “Intan Novriza K.S”
atau “Intan Kamala”. Lengkap : Intan Novriza Kamala Sari. Sejak aku tau bahwa
setiap katanya mengandung doa dan pengharapan yang luar biasa.
November
1993 ..
Aku kadang suka iri dengan kehidupan
orang-orang yang serba ‘normal’. I mean, punya keluarga besar yang utuh. Ada
papa mama di kiri dan kanan. Hidup tanpa drama yang terlalu drama.
Mama dan papa menikah tanpa restu yang tak
cukup kuat. Alasannya banyak. Tapi yang paling kentara adalah menyoal
finansial. Papa anak pengusaha kaya, sedangkan mama anak PNS biasa. Tapi sejak
aku lahir, mau nggak mau, pihak keluarga papa ‘harus’ menerima mama. Untunglah
perlakuan mereka baik sekali padaku, setidaknya
itu yang berhasil terekam di memori. Barangkali karena aku adalah cucu
pertama dari pihak papa, maupun mama.
Menurut mama, opa lah yang sering
menceritakan dongeng-dongeng dengan pesan moral yang baik padaku. Aku tidak
ingat, karena waktu itu aku masih sangat kecil. Opa juga yang memberikan nama
Intan Novriza Kamala Sari, untukku.
Keluarga papa |
Intan. Keras, berharga, bersinar.
Novriza. Lahir di bulan November, anak Rizal.
Kamala. Kamal adalah nama buyut.
Sari. Sesuatu yang wangi, indah dan
bermanfaat.
I love my
name so much. Selain karena artinya yang membuatku sumringah, terlebih karena
hanya nama itulah yang menghubungkanku dengan masa lalu. Pada papa dan keluarga
besarnya. Belum genap aku berusia empat tahun, mama dan papa bercerai .. mama
membawaku ke Padang Guci, Bengkulu Selatan. Papa kembali ke Yogya. Sekian.
Tidak ada komunikasi lagi setelahnya.
Tapi semoga saat salah satu anggota keluarga
papa melihat namaku di mesin pencarian google, papa akan menemuiku. *kurang
drama apa sih ini cerita :D
Ada beberapa kesulitan yang aku alami dengan
nama sepanjang Intan Novriza Kamala Sari.
Terlalu panjang. Nggak muat dituliskan dalam
kolom peserta ujian nasional. Jadi aku singkat menjadi ‘Intan Novriza K.S’.
Akhirnya, di semua ijazah, KTP, Kartu mahasiswa, SIM, dan surat-surat lainnya
tertulis ‘Intan Novriza K.S’.
Terlalu panjang. Nggak bisa dijadikan
username twitter atau instagram. :p jadi, untuk akun-akun media sosial itu, aku
menggunakan nama @inokari_. Inokari? Apaan tuh?
I : Intan
No : Novriza
Ka : Kamala
Ri : Sari
Lucu kan? Pendek tapi nggak menjauhkan dari
nama asli. Ide ini hadir ketika aku duduk di akhir Sekolah Menengah Atas dan
mulai kepikiran bikin akun twitter. Tapi bingung mau pakai apa sebagai user.
Kalo pake Intan Novriza berasa jahat sama Kamala Sari-nya, begitu pun
sebaliknya. Hehe.
Intan versi bayi |
Orang bilang, apalah arti sebuah nama.
Tapi buatku nama itu penting sekali. Dalam
kondisi down, sedih dan sejenisnya. Aku sering bilang ke diri sendiri “come on!
Intan nggak selemah ini.” Berhasil. Intan Novriza Kamala Sari, nama bayi hingga dewasa (dan selamanya)
itu adalah doa, anugerah sekaligus moodbooster handal. :)
|
Bagus artinya :D
ReplyDeleteMakasih ya mbak :)
DeleteIntan, aku suka kok nama kamu... :D
ReplyDeleteAku juga suka nama kak Vindy. Unyu xD
DeleteNamanya bagus intan :)
ReplyDeleteMakasih kak Esti :)
DeleteApalah arti sebuah nama?
ReplyDeleteSejatinya Nama adalah doa spanjang masa dr ortu kita
Betul mbak. Doa sepanjang masa :)
DeleteKamala...itu namanya cewek bgt hihi
ReplyDeleteHihii iya mbak :D
Deleteintan dari kecil emang udah cantikkk..gemes deh....
ReplyDeleteAh, mbak Dwi bisaaa ajaaa :*
DeleteJadi Inokari adalah singkatan nama mu ya makk.. Cantik, secantik orang nya ^.^ kalau aku juri nya, ini aja deh yang menang.. Nama nya sangat berkesan makk
ReplyDeleteIhiiirrr. Dipuji sama mak Asti yang jauhh lebih cantik :* makasih ya mak. Semoga menang deh. Xixi
Deleteciyeeee namanya bagusss dehhhh intan
ReplyDeleteMakasih kak Evrina :*
DeleteHehe iya. Makasih ya :D
ReplyDeleteIntan kecilnya unyuuu banget hihihi. Dalam nama kita terselip doa dan harapan orang tua ya.
ReplyDeleteinokari... cute :)
ReplyDeleteklo baca sejarahnya, emang berkesan bgt yah...
Namanya cantik :)
ReplyDeletesuka ceritanya mbak ...
ReplyDeleteInokari..ya ampun kreatif banget sih.. :)
ReplyDeleteMba, semoga nanti menemukan kembali keluarganya secara utuh ya
ReplyDeleteKami adalah perusahaan yang terdaftar, meminjamkan uang kepada orang-orang yang membutuhkan bantuan keuangan mendesak, dan mereka yang telah ditolak kredit dari sana bank karena skor rendah kredit, pinjaman bisnis, pinjaman Pendidikan, mobil pinjaman, kredit rumah, kredit perusahaan (dll), atau untuk membayar utang buruk atau tagihan, atau yang telah scammed oleh pemberi pinjaman sebelum uang palsu? Selamat, Anda berada di tempat yang tepat, dapat diandalkan Pinjaman Perusahaan Ibu Kelly untuk memberikan pinjaman dengan tingkat bunga yang sangat rendah dari 2% telah datang untuk mengakhiri semua masalah keuangan Anda sekali dan untuk semua, untuk informasi lebih lanjut dan pertanyaan hubungi kami melalui email perusahaan kami: kellywoodloanfirm@gmail.com
ReplyDeleteTerima kasih
Terima kasih dan Tuhan memberkati
Ibu kelly