Siapa bilang produk lokal kalah dengan produk dari luar negeri? Buktinya ada banyak sekali produk yang meniru brand Elizabeth, salah satu produsen tas asli Indonesia yang telah banyak dikenal di dunia fashion.
Namun, Elizabeth tetap mampu bertahan dan berhasil keluar dari serangan produk “KW” tersebut. Nah, apa yang menyebabkan brand lokal ini mampu bertahan? Simak langkah jitu salah satu tas branded asli Indonesia ini.
Pict source : Pixabay |
1. Memiliki Brand Awareness yang Sangat Kuat
Hingga hari ini Elizabeth ternyata sudah memiliki pengalaman yang cukup panjang. Sejak 1963 produk tas asli Indonesia ini berdiri dan selalu bisa mengikut kebutuhan para konsumen.
Desain dan produk yang berkualitas menjadi fokus utama dalam memenuhi kebutuhan para konsumen. Terutama untuk melengkapi fashion para wanita yang ingin tampil sempurna.
Meski dengan kualitasnya yang sangat tinggi, produsen tas wanita ini selalu memberikan harga yang cukup terjangkau. Sehingga hal ini menarik minat dan loyalitas yang sangat kuat di masyarakat. Khususnya para wanita yang selalu mengutamakan fashion.
Selain itu, strategi fast fashion yang diusung menjadikan Elizabeth selalu dinanti. Strategi ini mengutamakan kecepatan dalam mengikuti perkembangan tren fashion dunia. Sehingga kamu bisa mendapatkan model tas terbaru sesuai dengan tren yang ada.
Karena itulah brand awareness Elizabeth sangat kuat dan menjadi tolak ukur dari setiap fashion tas wanita di Indonesia.
2. Eksis di Dunia Digital
Tidak hanya tren dalam hal fashion, Elizabeth juga mengikuti perkembangan teknologi digital yang berkembang begitu pesat. Digital marketing menjadi sebuah keharusan di masa sekarang ini. Sehingga siapapun akan mendapatkan kemudahan untuk mendapatkan tas terbaik dari produsen tas wanita di Indonesia ini.
Dengan adanya teknologi digital ini, jangkauan dari konsumen Elizabeth juga semakin meluas. Tidak hanya di dalam negeri, melainkan juga masuk ke pasar internasional. Jadi, hal ini menjadi bukti bahwa produsen ini sudah masuk ke dalam jajaran tas branded wanita terbaik di dunia.
Tepatnya sejak 2010, dimana saat itu mulai berkembang teknologi informasi, Elizabeth sudah mampu membaca potensi ini. Dengan strategi digital marketing yang tepat membuatnya bisa selalu menjadi yang pertama dalam bidang pemasaran.
Apalagi sekarang ini berkembang media sosial yang sangat masif. Dengan pengalaman berpuluh-puluh tahun, tentunya membuatnya menjadi salah satu brand yang bisa bertahan di dalam setiap kondisi.
3. Menyediakan Informasi Paling Lengkap dalam Website
Tidak hanya strategi pemasaran offline yang masif, Elizabeth juga sangat memahami bahwa dunia semakin luas dengan hadirnya jejaring internet. Eksistensi dalam dunia digital ini semakin lengkap dengan situs resmi yang aktif dan selalu memenuhi ekspektasi dari para konsumen.
Berbagai strategi yang dikembangkan agar Elizabeth selalu bisa memenuhi kebutuhan konsumen. Salah satunya adalah strategi Search Engine Optimization (SEO) yang dijalankannya. Dengan strategi ini, siapapun akan lebih mudah dalam mendapatkan informasi terkait produk-produk terbaik dari brand ini.
Desain website yang ditampilkan pun sangat simpel. Siapapun pastinya akan dengan mudah dalam mengaksesnya dan juga melakukan berbagai macam transaksi secara online. Hal ini menjawab tantangan zaman, dimana sebuah produk tas yang semakin masif, baik dari luar negeri, maupun berbagai tiruan yang ada di pasaran.
Itulah berbagai strategi yang dilakukan Elizabeth, hingga membuatnya bisa bertahan sampai hari ini. Tidak heran brand yang satu ini selalu menjadi yang pertama dipilih oleh masyarakat, karena komitmen yang kuat terhadap setiap perubahan tren fashion, kualitas produk, dan juga kemudahan mendapatkannya.
No comments
Makasih udah baca, tinggalin jejak dong biar bisa dikunjungin balik ^^